Saturday, November 24, 2018

Jawaban Evaluasi Bab 7 PAI Kelas 10 Halaman 120 (Malaikat Selalu Bersamaku)

Evalusi PAI Bab 7 (Malaikat Selalu Bersamaku)
Halaman 120
PAI (Pendidikan Agama Islam)
Kelas X / 10 SMA/SMK/MAK
Kurikulum 2013 (K13)


Jawaban Evaluasi Bab 7 PAI Kelas 10 Halaman 120 (Malaikat Selalu Bersamaku)

A. Uji Pemahaman
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan jelas.
1. Mengapa malaikat selalu taat kepada Allah Swt., sedangkan manusia tidak?
Jawab:
Karena malaikat hanya diberi akal oleh Allah tanpa hawa nafsu, sedangkan manusia diberi nafsu oleh Allah sehingga manusia mempunyai keinginan sendiri dan melalaikan perintah perintah allah dan juga menentang
_________________________________

2. Tuliskan sebuah ayat beserta artinya yang menjelaskan gambaran malaikat.
Jawab:
Wujud Malaikat

Malaikat adalah makhluk gaib yg tidak mungkin bisa di lihat, di dengar ataupun di rasakan kehadirannya oleh manusia, terkecuali para nabi dan rasul yg di kehendaki Allah swt. Namun, Allah swt menjelaskan wujud malaikat-Nya melalui Al-Qur'an. Seperti yg terkandung di dalam surah Faathir ayat 1 yg berbunyi:

“ Segala puji bagi Allah Pencipta langit dan bumi, Yang menjadikan malaikat sebagai utusan-utusan (untuk mengurus berbagai macam urusan) yang mempunyai sayap, masing-masing (ada yang) dua, tiga dan empat. Allah menambahkan pada ciptaan- Nya apa yang dikehendaki-Nya, Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (Q.S.Faathir 35:1)

Surat itu menggambarkan bahwa para malaikat memiliki sayap masing-masing (ada yg) 2, 3, ataupun 4 sayap. Sedangkan dalam beberapa hadist mengatakan bahwa Jibril memiliki 600 sayap, Israfil memiliki 1200 sayap, dimana satu sayapnya menyamai 600 sayap Jibril dan yang terakhir dikatakan bahwa Hamalat al-'Arsy memiliki 2400 sayap dimana satu sayapnya menyamai 1200 sayap Israfil.

Hamalat al-'Asyi adalah Empat malaikat pembawa 'Arsy Allah, yg pada hari kiamat jumlahnya akan ditambah menjadi delapan malaikat. 'Arsy merupakan makhluk yg amat besar berbentuk singgasana seperti kubah yg memiliki tiang-tiang yang dipikul oleh para Malaikat Hamalat al-'Asyi.

Berdasarkan hadits diriwayatkan oleh Abu Dawud dari seorang sahabat Jabir bin Abdillah, wujud para malaikat Hamalat al-'Asyi sangatlah besar dan jarak antara pundak malaikat tersebut dengan telinganya sejauh perjalanan burung terbang selama 700 tahun. Selain memiliki tubuh yg sangat besar, Hamalat al-'Asyi juga memiliki kekuatan yg setara 7.000 malaikat.
_________________________________

3. Jelaskan tentang Malaikat Jibril.
Jawab:
>> KLIK DISINI UNTUK MELIHAT JAWABAN NO. 3 <<
_________________________________

4. Sebutkan minimal 5 contoh pengamalan dari iman kepada malaikat.
Jawab:
Berbagai contoh perilaku dan sikap pengamalan dari beriman kepada malaikat dalam kehidupan sehari-hari, antara lain :
1. Menjalankan kewajiban Shalat Fardhu 5 waktu ditambah amalam-amalan sunnah lainnya apabila mampu.
2. Menjalankan Rukun Islam dengan sebaik mungkin.
3. Tidak melakukan maksiat dan zina seperti pacaran.
4. Menggunakan waktu senggang dengan hal-hal yang bermanfaat seperti belajar atau berdzikir.
5. Selalu waspada dan berhati-hati dalam berbuat serta bertindak.
6. Menghindari perkataan dusta, perbuatan riya’, perbuatan hasad, dan sejenisnya.
7. Berbakti kepada orangtua, dermawan terhadap sesama, serta mencintai seluruh makhluk hidup Allah SWT.
8. Bekerja keras dan pantang menyerang guna mendapatkan rezeki yang halal.
9. Membaca Surah Al-Mulk setiap menjelang tidur agar terhindar dari siksa kubur.
10. Gemar menuntut ilmu-ilmu yang bermanfaat baik bermanfaat untuk akhirat dan dunia.
_________________________________


5. Mengapa kita harus mengimani malaikat Allah Swt.? Jelaskan.
Jawab:
Mengapa kita harus mengimani malaikat Allah SWT :
1. Orang islam harus beriman karena
merupakan rukun iman yang kedua
2. Sebagai sarana pendekatan kepada Allah SWT
menumbuhkan rasa cinta dan selalu dekat kepada Allah SWT
3. Selalu berbuat baik maka diantaranya mencatat amal perbuatan setiap yang kita lakukan
_________________________________