Monday, December 3, 2018

Jawaban PG Bab 1 IPS Kelas 9 Halaman 25 (Negara Berkembang dan Negara Maju)

Bab 1 (NEGARA BERKEMBANG DAN NEGARA MAJU)
Soal-Soal Latihan
IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial)
Halaman 25-26
A. Pilihan Ganda (PG)
Kelas 9/IX SMP/MTS
Semester 1 K13


Jawaban PG Bab 1 IPS Kelas 9 Halaman 25 (Negara Berkembang dan Negara Maju_

A. Pilihlah jawaban yang paling tepat!
1. Contoh hasil pembangunan nonfisik adalah ….
a. masjid c. jalan raya
b. kedisiplinan d. jembatan

2. Secara umum pembangunan bertujuan untuk meningkatkan ….
a. pendidikan c. jumlah bangunan
b. kesejahteraan d. pendapatan

3. Benua yang tergolong paling terbelakang adalah ….
a. Amerika c. Afrika
b. Eropa d. Asia

4. Masalah utama negara yang sedang berkembang adalah ….
a. sumber daya manusia rendah
b. jumlah penduduk tinggi
c. sarana terbatas
d. kekurangan sumber daya alam

5. Aktivitas penduduk negara maju pada umumnya didominasi oleh sektor ….
a. pertanian c. peternakan
b. pertambangan d. industri dan jasa

6. Berikut ini ciri-ciri negara berkembang, kecuali … .
a. tingkat kehidupan yang rendah
b. produktivitas rendah
c. pertumbuhan penduduk tinggi
d. pendapatan perkapita tinggi

7. Salah satu faktor yang digunakan untuk menentukan negara berkembang atau negara maju adalah … .
a. historis c. politis
b. geografis d. ekonomi

8. Berikut ini indikator keberhasilan pembangunan suatu negara, kecuali ….
a. peningkatan pendapatan perkapita
b. penurunan masyarakat miskin
c. penurunan kesenjangan hidup
d. produktivitas rendah

9. Penduduk asli Amerika Serikat adalah ….
a. Indian c. Eskimo
b. Yahudi d. Alleut

10. Masyarakat Mesir dikenal mempunyai kebudayaan yang tinggi sejak zaman purba. Hal ini dibuktikan dengan ditemukannya ….
a. harta karun peninggalan Firaun
b. kesenian islami yang mempunyai peradaban tinggi
c. peninggalan bersejarah berupa piramida dan sphinx
d. penduduknya telah mengenal kesusastraan

Baca Juga: 
Jawaban Esai Bab 1 IPS Kelas 9 Halaman 26 (Negara Berkembang dan Negara Maju)

11. Sumber daya yang erat kaitannya dengan pelaksanaan pembangunan adalah ….
a. gagasan c. material
b. tenaga kerja d. teknologi

12. Faktor yang paling menentukan laju perkembangan (kemajuan) suatu negara adalah ….
a. sumber daya alam
b. kekayaan sumber energi
c. jumlah penduduk
d. kualitas sumber daya manusia

13. Sektor pembangunan yang diprediksi memiliki daya serap tenaga kerja paling besar adalah ….
a. pertanian c. perdagangan
b. industri d. jasa

14. Pembangunan dilaksanakan secara terus menerus karena ….
a. kebutuhan manusia senantiasa terus berkembang
b. jumlah penduduk terus bertambah
c. kemajuan Iptek terus berkembang
d. sumber daya alam terus berkurang

15. Untuk mengidentifikasi negara maju dan negara berkembang dapat dilihat dari ….
a. jumlah penduduk negara tersebut
b. jumlah tenaga kerja di negara tersebut
c. tingkat partisipasi dalam program Keluarga Berencana
d. hasil-hasil pembangunan yang telah dicapai

16. Perhatikan nama negara berikut ini! .
1) Italia 5) RRC
2) Kanada 6) Belanda
3) Mesir 7) Meksiko
4) Malaysia 8) Australia
Dari daftar tersebut, yang dikategorikan sebagai negara maju adalah nomor ….
a. 1, 2, 4, dan 6 c. 2, 4, 6, dan 8
b. 3, 5, 7, dan 8 d. 1, 2, 6, dan 8

17. Dari pernyataan-pernyataan berikut ini yang benar adalah ….
a. sebagian besar negara maju berada di belahan bumi Utara
b. sebagian besar negara maju berada di belahan bumi Selatan
c. di belahan bumi Selatan tidak terdapat negara maju
d. jumlah negara maju di belahan bumi Utara dan Selatan berimbang

18. Apabila masyarakat suatu negara berada pada peralihan antara negara agraris dan negara industri, maka berarti negara tersebut berada pada tahap ….
a. masyarakat tradisional
b. pra kondisi lepas landas
c. tinggal landas
d. gerak menuju kematangan

19. Negara-negara berkembang nilai ekspor-nya tergantung dari ekspor produksi primer yaitu ekspor barang-barang yang … .
a. ditujukan untuk memenuhi kebutuhan primer
b. diperoleh langsung dari alam
c. bersumber dari pertambangan dan pertanian
d. diperoleh dari hasil pengolahan tanah

20. Negara-negara maju di dunia pada umum-nya berasal dari negara-negara yang pernah mengembangkan ….
a. nasionalisme dan ateisme
b. imperialisme dan kapitalisme
c. komunisme dan fasisme
d. sosialisme dan nasionalisme